3 Pilihan Paket Kuota Belajar dari Telkomsel dan Cara Mendapatkannya | Telkomsel

3 Pilihan Paket Kuota Belajar dari Telkomsel dan Cara Mendapatkannya

Article
3 Pilihan Paket Kuota Belajar dari Telkomsel dan Cara Mendapatkannya

Survei yang dilakukan oleh UNICEF terhadap lebih dari 4.000 siswa di 34 provinsi di Indonesia menunjukkan bahwa anak-anak bangsa menghadapi tantangan untuk tetap bisa mengenyam pendidikan di tengah aktivitas pembelajaran jarak jauh. Sebanyak 62% responden mengaku mereka membutuhkan bantuan kuota internet jika kegiatan belajar jarak jauh masih terus dilakukan.

 

Senada dengan para peserta didik, tenaga pendidik di Indonesia pun juga dihadapkan dengan tantangan serupa. Hal tersebut diketahui dari survei gabungan yang dilakukan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) bersama Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI). Sebanyak 55,6% guru yang menjadi responden mengeluhkan ketiadaan kuota internet sebagai rintangan utama dalam upayanya untuk bisa terus mengajar di situasi saat ini.

 

Memahami kondisi pendidikan di Indonesia saat ini, Telkomsel hadir dengan inisiatif terbaru bernama Merdeka Belajar Jarak Jauh (MBJJ). Inisiatif tersebut diharapkan mampu membantu para peserta didik dan tenaga pengajar untuk bisa mengikuti kegiatan belajar jarak jauh dengan baik, sekaligus menguatkan upaya-upaya yang telah dilakukan sebelumnya oleh Telkomsel.

 

Baca Juga: Cara Mudah Hemat Kuota Data Saat Video Conference

 

Sedikit kilas balik ke belakang, salah satu upaya tersebut adalah inisiatif #DiRumahTerusMaju, payung besar dari program #DiRumahTerusBelajar yang menghadirkan kemudahan akses belajar secara daring melalui paket data khusus, bebas kuota data di situs dan platform e-learning, serta upaya kolaboratif lainnya.

 

Kini, melalui MBJJ, Telkomsel menawarkan bantuan yang lebih terarah bagi para peserta didik dan tenaga pengajar di seluruh tingkat dan instansi pendidikan di Indonesia. Untuk mewujudkannya, Telkomsel menyediakan ragam pilihan paket Kuota Belajar yang bisa dinikmati oleh masyarakat. Apa saja paket data yang dimaksud? Yuk kita bahas satu per satu.

 

Paket Kuota Belajar dan Kartu Perdana Internet

 

Kuota Belajar adalah paket data gabungan dari Kuota ilmupedia untuk akses situs dan aplikasi e-learning dan Kuota Conference untuk akses platform konferensi video. Pelanggan Telkomsel dapat mengaktifkan paket data ini dengan memastikan bahwa nomor Telkomsel yang digunakan sedang dalam status aktif dan sudah terdaftar di Data Pokok Pendidikan (Dapodik) Kemendikbud melalui sekolah atau kampus yang bersangkutan.

 

Telkomsel memberikan penawaran spesial bagi pelanggan dengan persyaratan di atas dengan menyediakan Kuota Belajar 10GB dengan harga Rp10. Tiap pelanggan bisa mengaktifkan paket data ini sebanyak satu kali melalui aplikasi MyTelkomsel atau USSD Menu Browser (UMB) di *363*844#.

 

Bagi yang ingin mengaktifkan Kuota Belajar 10GB Rp10 via MyTelkomsel, berikut tata caranya:

  • Buka aplikasi MyTelkomsel
  • Pilih menu “Belanja”
  • Pilih menu “Internet”
  • Pilih kategori “Pendidikan”
  • Pilih “Kuota Belajar Rp10”
  • Konfirmasi pembelian
  • Pembelian berhasil

 

Sedangkan aktivasi Kuota Belajar 10GB Rp10 via UMB dapat dilakukan dengan cara berikut:

  • Akses UMB *363*844#
  • Pilih “Paket Kuota Belajar”
  • Pilih “Rp10 10GB Kuota Belajar”
  • Akses tautan aktivasi paket melalui MyTelkomsel yang masuk via notifikasi ponsel
  • Konfirmasi pembelian dan pembayaran
  • Pembelian paket berhasil

 

Sementara itu, bagi non pelanggan Telkomsel, tersedia kartu perdana khusus bernama Kartu Perdana Internet Merdeka Belajar. Kartu perdana ini sudah termasuk Kuota Belajar 10GB (maksimal 1 kali pembelian), Kuota Kemendikbud 35GB (diberikan otomatis tiap bulan), serta Kuota Belajar 11GB senilai Rp5.000 (dapat diaktifkan berulang).

 

Lebih lanjut, pelanggan yang memiliki Kartu Perdana Internet Merdeka Belajar dapat melakukan isi ulang kuota hanya dengan Rp5.000 untuk kuota 11GB. Jika dirinci, kuota tersebut terdiri dari 500MB Kuota Semua Jaringan, 500MB Kuota Chat, dan 10GB Kuota Belajar. Pelanggan bisa melakukan aktivasi Kuota Belajar 11GB Rp5.000 di aplikasi MyTelkomsel maupun UMB.

 

Inisiatif distribusi Kartu Perdana Internet Merdeka Belajar diutamakan bagi institusi pendidikan yang membutuhkan bantuan. Bagi sekolah, madrasah, maupun kampus yang ingin menerima bantuan Kartu Perdana Internet Merdeka Belajar bisa langsung mendaftar melalui tautan tsel.me/perdanabelajar.

 

Paket Ketengan Kuota Belajar

 

Paket Ketengan Kuota Belajar adalah modifikasi dari Kuota Ketengan yang sudah ada sebelumnya, yaitu kuota internet dengan beberapa pilihan masa aktif yang dapat digunakan untuk platform-platform spesifik sesuai kebutuhan pelanggan. Seluruh pelanggan prabayar (simPATI, Kartu As, LOOP) dan pascabayar (kartuHalo) dapat menikmati paket data ini, yang penggunaan kuotanya sama dengan Kuota Belajar yang sudah dijelaskan di atas.

 

Baca Juga: Masih Belum Pakai VoLTE Telkomsel? Begini Caranya!

 

Telkomsel menyediakan Paket Ketengan Kuota Belajar dengan harga mulai dari Rp2.000 dan kuota hingga 20GB. Patut diketahui, Telkomsel memberlakukan penyesuaian harga berdasarkan wilayah/zona terhadap aktivasi Paket Ketengan Kuota Belajar. Maka dari itu, untuk mengetahui tarif dari lokasi kamu berada, kamu bisa langsung memeriksanya di aplikasi MyTelkomsel, UMB *363#, dan MKIOS. Saluran-saluran tersebut juga bisa kamu akses untuk melakukan aktivasi Paket Ketengan Kuota Belajar.

 

Paket Kuota Internet Pendidikan

 

Dalam inisiatif MBJJ ini, Telkomsel memperkuat kolaborasi dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia. Dari situ, lahirlah Kuota Internet Pendidikan sebagai solusi yang mampu menjawab kebutuhan masyarakat secara lebih strategis.

 

Kuota Internet Pendidikan terdiri dari Kuota Internet Kemdikbud dan Kuota Belajar Kemdikbud. Kuota Internet Kemdikbud berfungsi seperti kuota reguler yang bisa digunakan di laman dan aplikasi di internet. Sedangkan Kuota Belajar Kemdikbud merupakan gabungan Kuota Pendidikan untuk akses situs dan aplikasi e-learning, Kuota Conference untuk akses platform konferensi video, serta Kuota Chat untuk menggunakan aplikasi WhatsApp.

 

Lantas, siapa saja yang bisa mendapatkan Kuota Internet Pendidikan ini? Peserta didik dan tenaga pengajar dari jenjang PAUD sampai perguruan tinggi bisa menikmati bantuan paket data tersebut. Supaya tidak semakin penasaran, berikut rincian besaran dari Kuota Internet Pendidikan yang akan diterima berdasarkan segmentasi yang telah ditentukan:

  • Peserta Didik Jenjang PAUD
    20GB (5GB Kuota Internet Kemdikbud & 15GB Kuota Belajar Kemdikbud)
  • Peserta Didik Jenjang Pendidikan Dasar & Menengah
    35GB (5GB Kuota Internet Kemdikbud & 30GB Kuota Belajar Kemdikbud)
  • Pendidik Jenjang PAUD dan Pendidikan Dasar & Menengah
    42GB (5GB Kuota Internet Kemdikbud & 37GB Kuota Belajar Kemdikbud)
  • Dosen dan Mahasiswa
    50GB (5GB Kuota Internet Kemdikbud & 45GB Kuota Belajar Kemdikbud)

 

Kuota Internet Pendidikan punya masa aktif 30 hari, dan setiap penerima dari bantuan paket data ini, apa pun segmentasinya, bisa mendapatkannya tiap bulan hingga Desember 2020. Nah, Kuota Internet Pendidikan ini akan diberikan secara bertahap mulai September hingga November 2020 kepada pelanggan yang sudah terdaftar dan masuk dalam Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM) yang diajukan pihak sekolah di Dapodik Kemendikbud

 

Kalau kamu menjadi salah satu penerima Kuota Internet Pendidikan, atau punya teman, keluarga, maupun saudara yang menerimanya, ada informasi tambahan yang perlu diketahui. Untuk memberikan rasa nyaman dalam menggunakan Kuota Internet Pendidikan, penerimanya diharuskan untuk mempunyai kuota utama (kuota reguler di luar Kuota Internet Pendidikan) dan tidak menggunakan VPN agar tidak dikenai tarif dasar internet.

 

Baca Juga: Cara Mendapatkan dan Menggunakan Layanan CloudX Meeting on Demand

 

Kalau kamu butuh informasi lebih lanjut, Telkomsel siap melayani dengan pelayanan pelanggan 24 jam melalui call center di 188, email cs@telkomsel.co.id, serta asisten virtual yang dapat diakses di aplikasi MyTelkomsel, LINE, Facebook Messenger, Telegram, WhatsApp, dan situs resmi Telkomsel. Kamu juga bisa mengakses detail inisiatif MBJJ di www.telkomsel.com/kuotabelajar.